Ok, langsung saja pada tahapnya:
1. tahap pertama siapkan dulu WinToFlash nya, untuk yang belum punya bisa download disini
2. Jika sudah didownload, Instal lalu buka WinToFlash nya. Maka akan muncul tampilan seperti ini. Jangan lupa siapkan Flashdisknya, untuk Windows Vista & 7 membutuhkan Ruang simpan yang cukup banyak, minimal Flashdisk 4 GB. Sedangkan untuk Windows XP, Flashdisk 1 GB saja sudah cukup.
3. Kalau udah disiapkan, silahkan Klik Tombol Centang besar tersebut, Maka akan masuk ke Mode Wizard - Klik "Berikutnya"
4. Pastikan anda sudah memasukan CD/DVD Windows yang ingin dipindahkan ke Flashdisk, dan jangan lupa Colokan Flashdisknya juga. Lalu, cocokan :
Windows File Path : Lokasi CD/DVD Windows anda
USB Driver : USB yang ingin dijadikan Bootable Windows
5. Jika semua sudah benar, Klik "Berikutnya" - Nanti akan muncul Lisensi Persetujuan dari Window
6. Jika muncul proses seperti ini (Pastikan CD/DVD Windows dalam keadaan prima/tidak korup), berarti Windows anda sedang dalam proses pemindahan ke Flashdisk, silahkan tunggu saja, proses ini mungkin memakan waktu sekitar 30 Menit.
7. Nah, kalau sudah sampai 100% seperti ini berarti USB anda sudah siap digunakan untuk Instalasi Windows.
8. Selesai
Sampai sini harusnya anda sudah bisa melakukan Instalasi Windows menggunakan Flashdisk, untuk melakukan Booting dari Flashdisk, silahkan masuk ke BIOS lalu ubah Bootsquance ke USB Drive.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar